Senin, 25 Maret 2024

Senin, Maret 25, 2024
Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi dan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Cirebon, Anton Pitono meninjau layanan penukaran uang di Grage City Mall, Senin (25/3).

LEMAHWUNGKUK (CIREBON BRIBIN) - Masyarakat menyambut antusias layanan penukaran uang pecahan kecil (UPK) yang dihadirkan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Cirebon di Grage City Mall.

BI Cirebon, menggandeng seluruh perbankan dalam memberikan layanan penukaran uang untuk memenuhi kebutuhan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran ini.

Berbeda dari biasanya, kali ini layanan penukaran uang dilakukan di dalam area Mall yang nyaman dan dilengkapi pendingin udara.

Kepala kantor perwakilan Bank Indonesia Cirebon Anton pitono mengatakan layanan penukaran uang baru di gereja City Mall ini dilakukan dua kali yakni pada tanggal 25 hingga 28 Maret 2024 dan tanggal 1 hingga 4 April 2024.

Masyarakat yang ingin melakukan penukaran uang sebelumnya harus sudah melakukan registrasi secara online di laman pintar BI.

"Alhamdulillah masyarakat yang melakukan penukaran uang hari ini melalui website pintar sudah penuh kuotanya," katanya, Senin (25/3).

Anton mengungkapkan, setiap harinya Bank Indonesia menyediakan kuota bagi 800 orang yang akan melakukan penukaran melalui pendaftaran online.

Pihaknya juga menyediakan kuota penukaran pendaftaran yang dilakukan secara offline atau langsung datang ke Grage City Mall.

"Namun hanya sedikit jumlahnya," ungkapnya.

Ia menambahkan, masyarakat yang tidak kebagian kuota penukaran di Grage City Mall tidak perlu khawatir.

Pasalnya masyarakat masih bisa melakukan penukaran uang di seluruh bank umum yang ada di wilayah Ciayumajakuning.

"Masyarakat juga masih bisa melakukan penukaran nanti di kantor-kantor bank umum mulai tanggal 1 April 2024 jadi penukaran ini tidak terpusat hanya di Grage City Mall saja," tambahnya. (CB-003)