Kamis, 22 Juni 2023

Kamis, Juni 22, 2023
Mengingat pentingnya Tracer Study ini, Rektor UGJ Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs., M.Si berharap kegiatan ini dapat dicermati dengan baik oleh para Wakil Dekan I, Kaprodi dan Sekretaris Kaprodi. Foto: Humas UGJ

KESAMBI (CIREBON BRIBIN) - Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) menggelar workshop Tracer Study di Kampus I UGJ, Rabu (21/6). Tracer Study merupakan salah satu metode yang digunakan oleh beberapa perguruan tinggi, untuk memperoleh umpan balik dari alumni.

Rektor UGJ Prof. Dr. H. Mukarto Siswoyo, Drs., M.Si. dalam sambutannya mengatakan, umpan balik yang diperoleh dari alumni ini dibutuhkan oleh perguruan tinggi dalam usahanya untuk perbaikan serta pengembangan kualitas dan sistem pendidikan.

"Tak hanya itu, umpan balik inipun dapat bermanfaat untuk memetakan dunia usaha dan industri agar jeda diantara kompetensi yang diperoleh alumni saat kuliah dengan tuntutan dunia kerja dapat diperkecil," katanya.

Ia menjelaskan, ada lima hal mengapa tracer study penting. Pertama mengukur keberhasilan lulusan, karena melalui tracer study dapat melihat gambaran sejauh mana lulusan berhasil memasuki dunia kerja, untuk mengukur keberhasilan, mengevaluasi efektifitas kurikulum dan program pendidikan.

Kedua, mengetahui kebutuhan tenaga kerja, tracer study penting karena dunia usaha dunia industri (DUDI) itu amat sangat cepat perkembangan dan dinamika untuk kualifikasi SDM yang mereka butuhkan.

"Ketiga, meningkatkan hubungan baik dengan DUDI karena kita tidak akan pernah tahu apa yang dibutuhkan oleh mereka para stakeholder jika tidak menjalin komunikasi dan hubungan yang baik," jelasnya.

Keempat, lanjut Mukarto, meningkatkan kapabilitas untuk meningkatkan kepercayaan publik dan Kelima, meningkatkan kualitas pendidikan, dengan cara open minded kepada stakeholder dan user.

“Skill knowledge yang kita berikan kepada mahasiswa harus match dengan yang dibutuhkan oleh DUDI” ujarnya.

“Saya mendukung diselenggarakannya tracer study ini, kegiatan ini menjadi amat sangat penting untuk diikuti dengan serius dan seksama karena bapak/ibulah ujung tombak keberhasilan tracer study," tambah Mukarto.

Sementara itu, dalam kegiatan Tracer Study di Kampus I UGJ, hadir selaku narasumber, dari LLDIKTI IV Jabar Banten, Indra Putu Desa Nota, SE., MM dan Adis Alanuary, S.Kom., M.Kom serta Koordinator TS Provinsi Jawa Barat, Pipin Sukandi, SE., MM. Kegiatan ini sendiri diikuti oleh para wakil dekan I, kaprodi dan sekretaris prodi.

Mukarto berharap, kegiatan ini dapat dicermati dengan baik apa yang akan disampaikan.

"Lalu melalui kantor wakil rektor 3 silahkan fasilitasi apa yang diperlukan untuk tolak ukur apa yang akan mengoptimalkan melalui tracer study” tutupnya. (CB-003)