Rabu, 05 Agustus 2020

Rabu, Agustus 05, 2020

Workshop tentang penyusunan kurikulum sekolah SMPIT As Saodah, Rabu (5/8).
GEBANG (CIREBON BRIBIN) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, Asdullah menyampaikan pihaknya mengapresiasi Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantara yang mendirikan SMPIT di Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon.

Hal ini diungkapkan Asdullah saat membuka workshop tentang penyusunan kurikulum sekolah SMPIT As Saodah, Rabu (5/8).

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir Ketua Dewan Pembina Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantata, Zaenal Arifin, S.Pd. S.Pd.I. S.H. M.Pd.I, Ketua Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantara, Tatang Rusdiana, S.Pd, dan Jajaran dari PT Azahra serta PT Zamarta yang merupakan unit usaha dari Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantara.

“Selaku Pemerintah dan Kepala Dinas, sangat berbangga sekali, dengan adanya sekolah ini minimal Pemerintah dibantu untuk mengatasi permasalahan kekurangan sekolah, di Kabupaten Cirebon," ungkapnya.

Pasalnya, anak usia SMP ada sekitar 37 ribu, dan yang tertampung di SMP Negeri hanya 9 ribu orang.

"Jadi masih banyak anak didik yang belum tertampung,” ujar Asdullah.

Selain dibantu masalah jumlah anak didik, adanya SMPIT As Saodah ini Pemerintah juga sudah dibantu terkait sarana dan prasarana, selain itu juga kaitan dengan belanja pegawai (tenaga pendidikan.red) Pemerintah sudah sangat dibantu sekali dengan adanya SMPIT As Saodah ini.

“Saya atas nama Pemerintah menyampaikan terima kasih kepada Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantara yang sudah mendirikan SMPIT As Saodah ini, dan saya juga memohon kepada pihak Yayasan dan Sekolah untuk lebih mengedepankan kecerdasan intetektual dan seperitual,” katanya.

Jika pola Pembelajaran mengedepankan Kecerdasan intelektual dan kecerdasan spiritual, Asdullah meyakini, kedepan SMPIT As Saodah bisa diminati oleh masyarakat bahkan menjadi sekolah tujuan utama dari masyarakat di Kecamatan Gebang dan sekitarnya.

“Di Kecamatan Gebang ada sekitar dua kelas siswa yang tidak tertampung di SMPN 1 Gebang, dan adanya SMPIT As Saodah ini bisa menjadi alternatif bagi masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke SMPIT As Saodah ini,” tandasanya.

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Yayasan As Saodah Cakrawala Nusantata, Zaenal Arifin, S.Pd. S.Pd.I. S.H. M.Pd.I, mengapresiasi kehadiran Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon ke SMPIT As Saodah, dirinya nya meyakini, dengan kehadiran orang nomer 1 di Dinas Pendidikan ini, menjadi motivasi tersendiri bagi Yayasan dan SMPIT As Saodah.

“Ini awal yang baik, dan kami menyampaikan terima kasih atas bimbingan dan perhatian pak Kadis, dan kedepan kami optimis akan bisa menjadi yang terbaik di Kabupaten Cirebon ini,” ujarnya singkat.(CB-003)