Pj Bupati Cirebon optimis Desa Buyut jadi juara GKSTTB Tingkat Jabar 2024

Menurut Pj Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya, Desa Buyut sangat siap untuk mewakili Jabar di tingkat nasional dalam ajang GKSTTB. Foto: Diskominfo Kabupaten Cirebon

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Penjabat (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya menghadiri penilaian Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana (GKSTTB) Tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) 2024 di Pendopo Bupati Cirebon, Rabu (18/9/).

Wahyu berharap, Desa Buyut di Kecamatan Gunungjati, bisa menjadi juara dan mewakili Jawa Barat di tingkat nasional.

“Kami ingin meyakinkan, jika Desa Buyut ingin mewakili Jawa Barat di tingkat nasional,” kata Wahyu dalam sambutannya.

Ia mengatakan, Desa Buyut sejatinya sangat siap untuk mewakili Jabar di tingkat nasional dalam ajang GKSTTB. Namun, ia juga tak menampik, bahwa Desa Buyut memiliki sejumlah kekurangan.

“Pasti kami memiliki kekurangan, di antara semua kekurangan, kami mohon masukan. Apa saja yang perlu kami perbaiki, supaya bisa lebih baik lagi ke depannya,” ucapnya.

Lebih lanjut, Wahyu menjelaskan, segala perbaikan di Desa Buyut bukan hanya untuk ajang GKSTTB tingkat Jabar 2024, melainkan untuk keberlangsungan dan kebaikan masyarakat di kemudian hari.

Ia tak ingin, motivasi untuk perbaikan desa hanya mengejar juara dalam sebuah perlombaan.

“Kita ingin membiasakan perilaku masyarakat yang ada di lingkungan, khususnya desa Buyut, selanjutnya di Gununjati, dan umumnya di Kabupaten Cirebon,” ujar Wahyu.

“Ini merupakan suatu proses. Oleh karena itu, kami ingin mendapatkan masukan, supaya langkah kami lebih baik lagi,” lanjutnya.

“Dan, Insyaallah yang ada di Desa Buyut itu bukan pinjaman, ini asli semua sudah milik Desa Buyut. Kami sangat bersemangat ingin menjadikan Desa Buyut mewakili Jabar di tingkat nasional. Kami ingin Desa Buyut juara satu,” imbuhnya.

Dalam kegiatan penilaian GKSTTB tingkat Provinsi Jawa Barat 2024 itu, dihadiri pula para kader dan pengurus Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dari tingkat desa di Kabupaten Cirebon.

Selain itu, hadir pula perwakilan perangkat daerah Kabupaten Cirebon, yaitu Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A), Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR), Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan, dan sejumlah instansi lainnya. (CB-003)

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1384,ekbis ,19,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,250,hiburan ,12,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,38,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,opini,1,otomotif,17,otomotif ,3,pendidikan,161,pendidikan ,2,Politik,373,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5320,wewara ,39,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Pj Bupati Cirebon optimis Desa Buyut jadi juara GKSTTB Tingkat Jabar 2024
Pj Bupati Cirebon optimis Desa Buyut jadi juara GKSTTB Tingkat Jabar 2024
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgfPl9hJtAzh9vS2q4C6iBDfDqtqf4w7I_9rKi4k9IV4S5alkTYVyHaxwjbVgt8EBAg2o9ZtrdyXNAIri4ELkAggI-Ds2mrWpYqNC_DDAc1i3GrdLPBMcNcedy46RSm4ydO5HzwCbDC2n4/s1600/1000459898.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgfPl9hJtAzh9vS2q4C6iBDfDqtqf4w7I_9rKi4k9IV4S5alkTYVyHaxwjbVgt8EBAg2o9ZtrdyXNAIri4ELkAggI-Ds2mrWpYqNC_DDAc1i3GrdLPBMcNcedy46RSm4ydO5HzwCbDC2n4/s72-c/1000459898.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2024/09/pj-bupati-cirebon-optimis-desa-buyut.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2024/09/pj-bupati-cirebon-optimis-desa-buyut.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content