Wisata Kabupaten Cirebon diperkenalkan ke turis Malaysia

Peserta Familiarization Trip diajak melihat pembuatan batik tulis, Minggu (9/6). Foto: Dok. Diskominfo Kabupaten Cirebon

SUMBER (CIREBON BRIBIN) - Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Provinsi Jawa Barat memperkenalkan destinasi unggulan Kabupaten Cirebon kepada Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Penang, Malaysia.

Pengenalan destinasi unggulan tersebut dikemas melalui Familiarization Trip ke kawasan Cirebon Raya (Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Majalengka) dan Kota Bandung selama 4 hari, dari tanggal 7-10 Juni 2024.

Fungsional Adytama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Ahli Muda Disparbud Jabar, Sastie Yustia mengatakan, tujuan Familiarization Trip ini adalah untuk mempromosikan dan juga mengenalkan destinasi wisata.

Pasalnya, Familiarization Trip ini merupakan salah satu cara yang efektif untuk mempromosikan destinasi unggulan wisata di Jawa Barat, khususnya Kabupaten Cirebon.

“Familiarization trip ini mengajak para peserta dari Malaysia, yang terdiri dari jurnalis, influencer, travel agent, maskapai penerbangan dan KJRI Penang,” kata Sastie, Minggu (9/6).

Di Kabupaten Cirebon ini, lanjut Sastie, pihaknya sudah memperkenalkan destinasi unggulan Kabupaten Cirebon, diantaranya adalah mengunjungi wisata kuliner empal gentong dan kerajinan batik.

“Malaysia ini merupakan target pasar utama wisatawan untuk ke Kabupaten Cirebon. Apalagi, beroperasinya Bandara Kertajati yang melayani rute Kuala Lumpur Malaysia, saya yakin Kabupaten Cirebon akan jadi tujuan wisata Malaysia,” ungkapnya.

Ia menambahkan, Cirebon Raya menjadi alternatif tujuan wisata di Jawa Barat selain Pangandaran, Bandung Raya dan Bogor Raya.

“Di Cirebon Raya ini selain memiliki keindahan alam, kawasan ini juga memiliki beragam keunikan seni, budaya dan sejarah,” tambah Sastie.

Sementara itu, Kepala Bidang Promosi dan Ekonomi Kreatif Pariwisatan pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Cirebon, Achmad Bayu Suradilaga, mengatakan, familiarization trip dengan Malaysia ini sudah kali ketiganya hadir di Kabupaten Cirebon.

Menurutnya, saat ini yang masih menjadi keunggulan Kabupaten Cirebon adalah wisata batik dan kuliner.

“Semoga kedepannya dengan peningkatan variasi dan kualitas daya tarik wisata, beserta kualitas pelayanan kepada wisatawan yang ada saat ini, objek wisata di Kabupaten Cirebon akan menjadi target kunjungan wisatawan mancanegara,” ujar Bayu. (CB-003)

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1362,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,235,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,36,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,otomotif,17,pendidikan,153,Politik,371,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5231,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Wisata Kabupaten Cirebon diperkenalkan ke turis Malaysia
Wisata Kabupaten Cirebon diperkenalkan ke turis Malaysia
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh111SugX7M2ytzg37n6kws-D7WjiuTPrAowDQnIjNcJqVtkD0jMZRrC8TW_XW28Br3lnNoFDTAl0GhmVasWUHCnoLTFPpz7MifTJued0qr2ZTOXsDw0Pc9RubhldYKMmGphyphenhyphenZhfvNqTYw/s1600/1000150053.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh111SugX7M2ytzg37n6kws-D7WjiuTPrAowDQnIjNcJqVtkD0jMZRrC8TW_XW28Br3lnNoFDTAl0GhmVasWUHCnoLTFPpz7MifTJued0qr2ZTOXsDw0Pc9RubhldYKMmGphyphenhyphenZhfvNqTYw/s72-c/1000150053.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2024/06/wisata-kabupaten-cirebon-diperkenalkan.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2024/06/wisata-kabupaten-cirebon-diperkenalkan.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content