Kamis, 10 Agustus 2023

Kamis, Agustus 10, 2023
Kondisi Pantai Kesenden, Kota Cirebon. Foto: Instagram @pandawaragroup

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Pandawara Group menyebut Pantai Kesenden, Kota Cirebon sebagai pantai terkotor nomor tiga versi mereka.

Pandawara Group pun mengajak warga Cirebon dan Jawa Barat untuk membantu mereka mengurai sampah yang ada di Pantai Kesenden Kota Cirebon.

"Cirebon, rayakan hari kemerdekaan untuk memerdekakan pantai terkotor nomor tiga di Indonesia," katanya sebagaimana dikutip Cirebon Bribin dari unggahan di akun Instagram @pandawaragroup pada Kamis (10/8).

Pantai Kesenden tepatnya berlokasi di Jalan Diponegoro, Kampung Baru Kesenden, Kota Cirebon.

Sebelumnya, Pandawara Group juga memberikan predikat Pantai Labuan di Kabupaten Pandeglang sebagai Terburuk dan Terkotor nomor satu di Indonesia.

Lalu, ada Pantai Jalan Ikan Selar di Bandar Lampung sebagai pantai terburuk dan terkotor nomor dua di Indonesia.

Kedua pantai tersebut telah mereka bersihkan bersama para relawan peduli lingkungan dan kondisinya menjadi lebih baik dibandingkan sebelumnya.

Kali ini, Pandawara Group mencoba melakukan hal serupa di Pantai Kesenden, Kota Cirebon. Yang mana dalam video yang diunggah pada akun Instagramnya, tampak kondisi Pantai Kesenden, Kota Cirebon yang dipenuhi sampah, terutama sampah plastik. Kondisi airnya pun terlihat keruh.

Mereka akan melakukan aksi mengurai sampah di Pantai Kesenden, Kota Cirebon pada tanggal 12 dan 13 Agustus 2023 sekaligus dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78.

Untuk diketahui, Pandawara Group merupakan sekelompok anak muda asal Bandung yang peduli lingkungan. Video mereka saat membersihkan sampah dibeberapa lokasi viral di jagat maya, bahkan mencuri perhatian dunia. (CB-003)