Ini Alasan 2 Lokasi Wisata di Kabupaten Cirebon Terbengkalai

Destinasi wisata Bumi Perkemahan Pasir Parat

DUKUHPUNTANG (CIREBON BRIBIN) -Curug Gentong dan Bumi Perkemahan Pasir Parat yang berlokasi di Blok Pagar Gunung, Desa Cipanas, Kecamatan Dukupuntang merupakan dua potensi wisata yang ada di Kabupaten Cirebon. Namun sayang, kurangnya perhatian dari Pemerintah Daerah (Pemda) menjadikan dua lokasi wisata ini terbengkalai hingga tak banyak orang yang tau.

Bukan tidak mendukung potensi pariwisata di pedesaan, namun, Ketua Komisi 4 DRPD, Siska Karina melalui sambungan telefon menjelaskan, kawasan kepemilikan lahan destinasi wisata dan potensi PAD menjadi pertimbangan Komisi 4 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), pasalnya semenjak Covid-19 PAD Pariwisata menurun.

Menurutnya, di situasi sekarang ini Pemda tidak mudah untuk mengalokasikan dana pengembangan pariwisata jika destinasi wisata tersebut tak memberi keuntungan bagi Pemda terlebih wilayah atau lahan di kawasan destinasi tersebut bukanlah milik Pemda.

"Ya, gimana ya. Di pariwisata itu banyak PR yang perlu dipecahkan. Dan tadi saat rapat bersama bidang pariwisata kita menanyakan PAD. Kok, PAD nya nggak ada. Makanya, jangan sampai kita gembar-gembor promosi pariwisata, ayo ke Cirebon tapi tidak ada untung bagi Pemerintah Daerah (Pemda). Nah itu kalau curug gentong kawasannya kepemilikannya siapa? Kalau desa atau Perhutani maka kita juga nggak bisa bantu," jelasnya, Rabu (9/6).

Perangkat Desa Cipanas pun mengatakan, bahwa kawasan tersebut murni milik Perhutani. Karena alasan ini juga lah Pemda tidak dapat memberi dukungan atau bantuan bagi destinasi wisata tersebut. Terkecuali, sudah ada MOU, barulah dapat diberikan bantuan dan sebagainya. Apalagi, di masa Pandemi Covid-19 khususnya tahun lalu, PAD bidang Pariwisata turun cukup drastis.

"Kalau sudah ada MOU bisa. Tentunya, kita juga bakal mendorong untuk penataan dan sebagainya," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pariwisata pada Dinas Kebudayaan, Kepariwisataan, Pemuda, dan Olahraga Nana Mulyana mengatakan, jika kawasan tersebut sudah masuk dan tercatat sebagai destinasi wisata yang ada di Kabupaten Cirebon. 

"Sudah, sudah masuk dalam daftar destinasi wisata pada bidang pariwisata di Kabupaten Cirebon," katanya.

Nana menuturkan, terkait penataan dan pembinaan kawasan telah mereka soundingkan ke pihak terkait. Sedangkan untuk pemanfaatan lahan tinggal menunggu hasil MOU.

"Paling beban kita saat ini pembinaan kelembagaan, kelompok sadar wisata, kemudian terkait dengan bumdesnya nanti kita dorong untuk dioptimalkan,"tuturnya.

Untuk saat ini Buper Pasir Parat pun masih dikelola secara swadaya oleh kelompok pemuda sekitar. Sementara Curug Gentong sudah betul-betul ditutup sejak 2019.

Alasannya tidak lain karena kawasan tersebut milik Perhutani, serta belum ada kepastian MOU, sehingga tidak dapat diambil langkah lebih lanjut.

"Pasti akan ada penataan. Apalagi disana ada Bapak Asep dari Komisi 4 DPRD. Kita paling nanti soundingkan lagi untuk dana PIK juga pelatihan Pokdarwis. Terkait dengan Bumdes akan ditata ulang tata kelolanya, juga dengan manajemennya," pungkasnya. (CB-004)

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1385,ekbis ,22,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,252,hiburan ,15,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,38,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,opini,1,otomotif,17,otomotif ,5,pendidikan,161,pendidikan ,2,Politik,373,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5321,wewara ,54,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Ini Alasan 2 Lokasi Wisata di Kabupaten Cirebon Terbengkalai
Ini Alasan 2 Lokasi Wisata di Kabupaten Cirebon Terbengkalai
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiZIVJnNH-1225l-9aEp8dpw206lyq9aUXmTnRLsD_Cu7CZycu5uSxSSxLPb9e3VuChg4uSPe_j3SZ823TytbuqWo3NRTtp2Tvyr_OVz1ybuBb1yIBTKwMY4flYRPa6A0hEidGoO9m4EKc/s1600/IMG-20210610-WA0045-picsay.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiZIVJnNH-1225l-9aEp8dpw206lyq9aUXmTnRLsD_Cu7CZycu5uSxSSxLPb9e3VuChg4uSPe_j3SZ823TytbuqWo3NRTtp2Tvyr_OVz1ybuBb1yIBTKwMY4flYRPa6A0hEidGoO9m4EKc/s72-c/IMG-20210610-WA0045-picsay.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2021/06/ini-alasan-2-lokasi-wisata-di-kabupaten_11.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2021/06/ini-alasan-2-lokasi-wisata-di-kabupaten_11.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content