Selasa, Desember 13, 2022
Kapolda Jabar, Irjen Pol Suntana mencoba tempat ujian praktik di Satpas Polres Cirebon Kota, Selasa (13/12).

LEMAHWUNGKUK (CIREBON BRIBIN) - Kapolda Jabar Irjen. Pol Suntana meresmikan gedung Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polres Cirebon Kota, Selasa (13/12).

Peresmian gedung Satpas Polres Cirebon Kota tersebut juga tampak dihadiri oleh Wali Kota Cirebon dan Forkompinda Kota Cirebon.

Ditemui usai peresmian, Kapolda memuji gedung Satpas Polres Cirebon Kota yang nyaman dan memiliki fasilitas lengkap, termasuk ruang laktasi hingga taman bermain anak.

"Tempatnya nyaman, tadi kita sudah sama-sama masuk ke dalam, mudah-mudahan bisa membuat masyarakat terlayani dengan aman dan nyaman," kata Kapolda.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga tak lupa menitipkan pesan kepada Kapolres Cirebon Kota beserta jajarannya.

Agar dengan keberadaan gedung ini lebih memudahkan masyarakat dalam mendapatkan SIM.

"Jadi bukan gedung baru, masyarakat jadi sulit, ujiannya jadi lebih sulit, jangan. Harus lebih mudah dan lain-lain sehingga masyarakat jadi lebih mudah memperoleh SIM untuk melaksanakan kehidupan sehari-hari," pesannya. (CB-003)

0 comments:

Posting Komentar