Sabtu, 23 April 2022

Sabtu, April 23, 2022
Dave Laksono meminta Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memastikan informasi penghentian TV analog sampai ke masyarakat.

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Anggota Komisi I DPR RI, Dave Akbarshah Fikarno menanggapi dengan positif rencana Analog Switch Off atau penghentian siaran TV analog di Indonesia dan menggantinya dengan digital.

Menurut Dave ini memang sebuah proses yang harus dijalankan.

Namun, dirinya menyoroti masih adanya kekurangan-kekurangan dalam pelaksanaan tahapan sosialisasi masih terbatas di kota-kota besar.

"Sosialisasinya ini memang masih terbatas di kota-kota besar, di wilayah terpencil belum mendapatkan informasi yang kongkret," kata Dave di Cirebon, Jumat (22/4).

Selain itu, informasi mengenai pembagian set up TV box juga kurang diterima masyarakat.

Seperti diketahui, Kominfo menyediakan set up TV box bagi bagi masyarakat tidak mampu yang datanya disesuaikan dengan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

"Penyebaran informasi kapan jadwalnya dan pembagian set up TV box ini yang kita akan dorong," ujarnya.

Selain Kominfo, TV Swasta juga akan menyalurkan set up TV box.

"Ya saya berharap informasi dan penyalurannya set up TV box sampai ke seluruh daerah, khusus yang 3T. Jangan sampai mereka nanti bangun mau lihat TV ga ada siaran karena tidak tahu," katanya.

Seperti diketahui Kemenkominfo akan melalukan Analog Switch Off (ASO) atau penghentian siaran TV Analog secara bertahap mulai dari akhir bulan ini, 30 April 2022, lalu 25 Agustus 2022, dan tahap ketiga pada 2 November 2022.

Sebagai gantinya Kemenkominfo menyiapkan 3,2 juta Set Top Box (STB) gratis untuk rumah tangga miskin.(CB-003)