Selasa, Januari 18, 2022
Masyarakat Kota Cirebon menyambut antusias gelaran pasar murah yang menyediakan minyak goreng serta berbagai komoditas yang dijual dibawah harga pasaran.

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perdagangan menyediakan sebanyak 25 ribu liter minyak goreng dalam operasi pasar komoditas yang digelar di lantai 3 Pusat Grosir Cirebon (PGC) selama tiga hari mulai hari ini, Selasa (18/1) hingga Kamis (20/1).

Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Agus Mulyadi Operasi pasar yang didukung juga oleh BI, PPI, dan Bulog ini juga menyediakan berbagai komoditas lain seperti cabai rawit merah, cabai merah, bawang merah, beras, gula pasir, tepung terigu hingga sarden.

"Ini merupakan bagian dari upaya untuk mengintervensi kenaikan harga, khususnya minyak goreng," kata Agus 

Agus menuturkan, penyediaan minyak goreng dalam operasi pasar ini ada sebanyak 25 ribu liter dan dijual denga harga Rp 14 ribu per liter. Setiap orang dibatasi maksimal pembelian hanya 2 liter.

"Jadi hanya Rp 28 ribu, padahal harga di pasaran sudah hampir Rp 43 ribu," tuturnya.

Selisih harga minyak goreng dalam pasar murah dengan di pasaran cukup lumayan.

"Mudah-mudahan ini bisa membantu kebutuhan masyarakat, terutama untuk rumah tangga dan industri kecil," pungkasnya. (CB-003)

0 comments:

Posting Komentar