Daop 3 Cirebon Berikan Bantuan Paket Sembako Untuk Porter

Penyerahan bantuan paket sembako untuk 100 porter Stasiun Cirebon dan Parujakan.

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon memberikan santunan senilai Rp 25 juta kepada porter stasiun di Stasiun Cirebon Kejaksan dan Stasiun Cirebon Prujakan, Senin (3/5). Bantuan tersebut dilakukan dalam rangka pelaksanaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Sembako Gratis Ramadhan Tahun 2021.

Vice President Daop 3 Cirebon, Takdir Santoso menjelaskan, Program Berbagi Kasih yang diberikan berupa paket sembako gratis senilai Rp250 ribu per paket untuk 100 porter di Stasiun Cirebon dan Stasiun Cirebon Prujakan.

"Adapun setiap paket terdiri dari beras, gula, minyak goreng, mie instan, sarden, dan sirup," jelasnya.

Selain di Stasiun Cirebon, pembagian paket sembako bagi para porter ini, juga dilakukan serentak di 12 wilayah kerja KAI yaitu Daop 1 Jakarta, Daop 2 Bandung, Daop 3 Cirebon, Daop 4 Semarang, Daop 5 Purwokerto, Daop 6 Yogyakarta, Daop 7 Madiun, Daop 8 Surabaya, Daop 9 Jember, Divre I Sumatera Utara, Divre III Palembang, dan Divre IV Tanjung Karang. Total bantuan TJSL secara keseluruhan berjumlah Rp 328.250.000, dengan jumlah porter mencapai 1.313 orang.

“Bantuan Berbagi Kasih ini merupakan bentuk perhatian dan keperdulian kami kepada Porter Stasiun yang selama ini telah membantu pelayanan kepada pelanggan KAI di stasiun," ujarnya.

Takdir mengatakan, pandemi Covid-19 menyebabkan penurunan volume pelanggan kereta api. Dampak pandemi tersebut juga turut dirasakan oleh para porter di stasiun yang selama ini bergantung kepada para pelanggan yang menggunakan jasanya.

Porter di stasiun merupakan mitra KAI yang bertugas membantu mengangkat barang-barang bawaan pelanggan di saat keberangkatan atau kedatangan kereta api. Tidak jarang porter juga membantu pelanggan KAI terkait info perjalanan dan fasilitas yang ada di wilayah stasiun tersebut.

Kegiatan Berbagi Kasih berupa pembagian sembako ini, merupakan program rutin CSR KAI yang dilaksanakan setiap bulan suci Ramadhan dalam rangka membantu pihak-pihak yang membutuhkan bantuan.

“Semoga dengan adanya bantuan yang kami berikan ini dapat bermanfaat dan membantu untuk mencukupi kebutuhan pokok para porter dalam merayakan Bulan Ramadhan di tengah situasi pandemi Covid-19,” tutup Takdir. (CB-003)

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1377,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,248,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,38,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,otomotif,17,pendidikan,156,Politik,373,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5296,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Daop 3 Cirebon Berikan Bantuan Paket Sembako Untuk Porter
Daop 3 Cirebon Berikan Bantuan Paket Sembako Untuk Porter
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhAaYvEQkw6zz5saszZsp6tCxBsjJUh4cXNCC7bVFDRNdTCNrMeiCV6bhXGm3f89v4mzbgN4I1FLs20YEAZZZk1mnS6iqK4fqbeuAsHexMXMoxIm8tVIewDZ8atd-gj1ULeymfJ5fTNp_Q/s1600/IMG-20210503-WA0016.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhAaYvEQkw6zz5saszZsp6tCxBsjJUh4cXNCC7bVFDRNdTCNrMeiCV6bhXGm3f89v4mzbgN4I1FLs20YEAZZZk1mnS6iqK4fqbeuAsHexMXMoxIm8tVIewDZ8atd-gj1ULeymfJ5fTNp_Q/s72-c/IMG-20210503-WA0016.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2021/05/daop-3-cirebon-berikan-bantuan-paket_3.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2021/05/daop-3-cirebon-berikan-bantuan-paket_3.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content