Selasa, 12 Januari 2021

Selasa, Januari 12, 2021

Berbisnis konveksi sejak tahun 2005, CV Andhara merupakan langganan kepercayaan Pemerintah Kabupaten dan Kota di wilayah 3 Cirebon.

KEDAWUNG (CIREBON BRIBIN) - Tahun 2020 merupakan tahun yang berat bagi dunia usaha akibat hantaman badai pandemi covid - 19 yang menerpa hampir seluruh sektor.

Berkurangnya omset, berpengaruh pada bisnis yang tak jarang membuat pengusaha terpaksa gulung tikar. 

Pengaruh tersebut juga dirasakan oleh salah satu pengusaha konveksi ternama di Wilayah 3 Cirebon, CV Andhara yang beralamat di Perumahan Griya Caraka Jalan Bugenvil 2, Kedawung, Kabupaten Cirebon.
  
Pemilik CV Andhara, H. Herudin Abdi Yudha, mengungkapkan, dirinya hanya menerima sebanyak 25 persen dari total orderan yang biasanya dipercaya pada CV Andhara.

"Biasanya ribuan, tapi tahun lalu hanya ratusan. Namun, kami tetap bersyukur," ungkapnya, Selasa (12/1).

Pengalaman di tahun lalu, menurutnya tidak lantas membuat dirinya pesimis untuk bisa terus melanjutkan bisnis.

Tahun 2021, lanjutnya, CV Andhara optimis perekonomian bisa kembali membaik dan pesanan akan kembali datang.

"Kami akan selalu optimis, dan Alhamdulillah di awal tahun ini sudah mulai berdatangan pesanan," kata Heru.

Dia menjelaskan, CV Andhara sudah melayani pesanan konveksi untuk pembuatan tas, seragam, jaket, sepatu dan lainnya sejak tahun 2005.

Seiring berjalannya waktu, bisnis konveksi CV Andhara pun semakin berkembang dan siap melayani hingga ribuan pesanan setiap minggunya.

"Pada tahun 2008 kami sudah mulai berbadan hukum dan selalu menjadi langganan bagi pemerintah daerah Kota maupun Kabupaten di sekitar Cirebon," jelasnya.(CB-003)