Kamis, Januari 07, 2021

Wakil Waki Kota Cirebon, Eti Herwati.

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Wakil Wali Kota Cirebon, Eti Herawati menegaskan bahwa sistem pembelajaran tatap muka belum akan diberlakukan di Kota Cirebon.

Menurutnya, terkait hal tersebut masih dalam tahapan evaluasi akhir.

"Pemerintah Kota, Pa Wali juga masih belum memberikan ruang untuk tatap muka langsung," katanya, Kamis (7/1).

Meskipun demikian, bila akan dilaksanakan pun menurut Eti sebenarnya Kota Cirebon sudah siap. Tetapi, situasinya tentu tidak semudah kesiapan yang sudah disiapkan, banyak hal yang harus diperhitungkan.

Terkait metode pembelajaran jarak jauh (PJJ) di Kota Cirebon, Eti mengatakan sudah maksimal dan luar biasa.

"Tapi memang bertatap muka langsung itu lebih optimal, jauh. Tapi situasinya perhari ini evaluasi kami satgas belum ada rekomendasi untuk normal kembali," tambahnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar