Jumat, Juli 03, 2020

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, Edy Sugiarto

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon Edy Sugiarto mengatakan kejujuran masyarakat menjadi kendala dalam penanganan covid-19 di Kota Cirebon.

Keterbukaan tentang riwayat perjalanan, masih sering ditemukan oleh petugas di lapangan.

"Itu salah satunya, kejujuran masih menjadi kendala untuk kami," katanya, Jumat (3/8).

Padahal, lanjutnya, informasi tentang riwayat perjalanan dan kontak merupakan sesuatu yang penting dalam upaya penanganan pandemi ini.

"Kalau mereka tidak jujur, petugas juga tidak akan tahu riwayat perjalanannya," ungkapnya.

Edy menambahkan, dari kasus terbaru di Kota Cirebon, informasi tentang adanya perjalanan ke luar daerah baru diakui pasien setelah beberapa hari dinyatakan positif.

"Setelah beberapa hari akhirnya mengaku ada yang dari Jakarta dan juga Madura," tambahnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar