Rabu, Maret 04, 2020

Wali Kota Cirebon, Drs. H. Nashrudin Azis, SH., melakukan peninjauan kesiapan RSUD Gunung Jati untuk menangani pasien Corona Covid-19

KEJAKSAN (CIREBON BRIBIN) - Wali Kota Cirebon, Drs. H. Nashrudin Azis, SH., meminta kepada masyarakat di Kota Cirebon untuk tidak perlu panik menghadapi serangan virus corona atau convid-19. Dokter dan petugas kesehatan juga akan memberikan layanan kesehatan maksimal kepada masyarakat.

Semua dokter yang dimiliki Kota Cirebon akan disiagakan untuk melakukan pemantauan, pencegahan hingga penyembuhan terhadap pasien.

 “Tim di rumah sakit sudah siap,” tegas Azis usai memantau kesiapan RSD Gunung Jati dalam menangani pasien yang terinfeksi virus convid-19, Rabu (4/3).

Masyarakat juga diminta untuk menjaga kesehatan mereka, sehingga tidak mudah dimasuki virus seperti virus convid-19 yang menyebabkan penyakit corona.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Cirebon, dr. Edi Sugiarto, M.Kes., menambahkan di setiap puskesmas di Kota Cirebon, juga sudah memiliki tim survailance yang sudah ada sejak tahun 70 an.

"Mereka bertugas untuk melakukan pemantauan, pengawasan hingga tindakan jika memang ditemukan ada warga di sekitar puskesmas yang positif terkena penyakit tertentu," tambahnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar