Kamis, Februari 06, 2020

Petugas dari Batalyon C Pelopor Satbrimobda Jabar bantu evakuasi balita dan manula di Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon


SUSUKAN (CIREBON BRIBIN) - Tim SAR Batalyon C Pelopor Satbrimobda Jabar, bantu warga yang tertimpa musibah banjir di Desa Bojong Kulon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon, Kamis (6/2).

Tim yang di pimpin Danton IV Aipda Dayat Sudrajat, ini membantu proses evakuasi warga serta menyelamatkan beberapa barang berharga milik warga.

"Khususnya evakuasi balita dan para manula," kata Aipda Dayat.

Dalam giat SAR ini, Dayat menyebutkan ada sebanyak 27 personil yang terlibat untuk membantu warga.

Sebelumnya, Desa Bojong Kulon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon tergenang luapan air sungai Wanganayam akibat hujan yang terus turun sejak Rabu (5/2) sore.

Ketinggian muka air dilaporkan berkisar antara 60 hingga 150 cm dan ada 545 rumah warga yang terendam.

Warga yang rumahnya terendam banjir sudah di ungsikan ke beberapa titik pengungsian seperti di Mushola, Masjid, Pondok Pesantren bahkan di tampun di rumah warga yang tidak terendam air.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar