Sabtu, Februari 01, 2020

KNPI Bersholawat, dihadiri perwakilan Muspida, warga dan perwakilan OKP se-Kabupaten Cirebon, Sabtu (1/2).

SUMBER (CIREBON BRIBIN) - Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon menyambut baik kegiatan KNPI Bersholawat yang dilanjutkan dengan tausiyah oleh Ketua PCNU Kabupaten Cirebon, KH Azis Hakim Syaerozie di DPD KNPI Kabupaten Cirebon, Sabtu (1/2).

Plt Asda I Kabupaten Cirebon, Sugeng Darsono, yang mewakili Bupati Cirebon, Imron Rosyadi, dalam sambutannya mengatakan melalui kegiatan dapat meningkatkan kualitas iman dan takwa para jemaah yang hadir.

"Diharapkan akan mampu membuat Pemuda di Kabupaten Cirebon religius dan juga berkarakter," kata Sugeng.

Menurutnya, keberadaan pemuda yang religius dan berkarakter sangat dibutuhkan untuk membangun Kabupaten Cirebon.

"Pembangunan Kabupaten Cirebon tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah daerah, tapi butuh peran serta pemuda," tuturnya.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Kabupaten Cirebon, Ahmad Gunawan, mengatakan, melalui kegiatan ini KNPI juga mendoakan keselamatan masyarakat Kabupaten Cirebon dari bencana alam seperti banjir, longsor, dan lainnya.

Seperti yang kita ketahui, beberapa waktu lalu sejumlah wilayah Kabupaten Cirebon mengalami banjir, bahkan angin kencang dan hujan deras juga menyebabkan rumah ambruk.

"Karenanya, kami mengajak para hadirin untuk bersama-sama mendoakan agar Kabupaten Cirebon selamat dari ancaman bencana," ujarnya.

Gunawan juga meminta, agar para pemuda siap berada di garis terdepan membantu masyarakat saat terjadi bencana di sekitar tempat tinggalnya.

"Khususnya pengurus dan anggota KNPI harus siap membantu masyarakat bila dibutuhkan," katanya.

Gunawan menambahkan, dalam gelaran KNPI Bersholawat yang juga dihadiri perwakilan OKP se-Kabupaten Cirebon, warga sekitar hingga jajaran Muspida Kabupaten Cirebon ini, juga turut dibagikan ratusan boks nasi kepada para tukang becak.

"Jumlahnya ada 300 boks, untuk berbagai dengan para tukang becak di sekitar di Jalan Fatahillah, Kabupaten Cirebon," tambahnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar