Libur Nataru, Permintaan Pertamax Turbo Naik hingga 46%


Pengisian BBM kemasan pada kendaraan pengguna jalan di Kios Pertamina Siaga. Foto : Pertamina Mor 3

JAKARTA (CIREBON BRIBIN) - Peningkatan arus kendaraan pada libur natal dan tahun baru sudah terasa sejak Sabtu 21 Desember 2019, PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) III mencatat konsumsi BBM pada Sabtu kemarin di wilayah Jawa bagian Barat (Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat) terjadi peningkatan dari konsumsi normal.

Demikian diungkapkan Unit Manager Communication Relations & CSR Pertamina MOR III, Dewi Sri Utami dalam rilis yang diterima Cirebonbribin hari ini, Senin, 23 Desember 2019.

"Peningkatan terbesar terjadi pada bahan bakar berkualitas Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex," ungkapnya.

Pertamax Turbo dan Pertamina Dex dikatakan Dewi masing-masing meningkat hingga 46% persen dari konsumsi harian normal.

Sedangkan untuk konsumsi bahan bakar Dexlite, mengalami kenaikan sebesar naik 13%.

“Pola konsumsi seperti ini terjadi karena konsumen sudah makin bijak memilih bahan bakar yang bisa mendukung kinerja mesin kendaraan lebih baik, mengingat mereka harus menempuh perjalanan jauh,” katanya.

Sementara itu, beberapa layanan Satgas Nataru juga mulai digunakan pemudik, diantaranya SPBU modular atau SPBU mini, yang menjadi alternatif pengisian BBM di rest area atau tempat perisitirahatan yang tidak terdapat SPBU regular.

Pada hari Sabtu kemarin, layanan SPBU modular di MOR III di sepanjang jalur Jakarta Cikampek telah melayani penjualan sekitar 1.700 liter bahan bakar berkualitas, permintaan terbanyak terjadi di area parking bay, setelah jalur tol layang Japek di KM 50.

"Kami menghimbau masyarakat  untuk mengisi penuh tangki BBMnya di SPBU sebelum memasuki jalur tol, terutama bagi pengendara yang akan menggunakan jalur tol elevated," tambah Dewi.(CB-003)

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1378,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,248,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,38,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,otomotif,17,pendidikan,157,Politik,373,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5299,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Libur Nataru, Permintaan Pertamax Turbo Naik hingga 46%
Libur Nataru, Permintaan Pertamax Turbo Naik hingga 46%
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi9pYXtiuNCwHl4YvBldfePIj7M7V18czoEZf3uq5q1AqsAIRjEce9mfni9BlVPoDnZisKrWRhTHxXdSifcwIpI8E5FhXKCVNpyG9E_91vcNuOFs3nq2bKEyzFPJp_ESJy7Fi1jYFAvNLw/s1600/IMG-20191223-WA0032.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi9pYXtiuNCwHl4YvBldfePIj7M7V18czoEZf3uq5q1AqsAIRjEce9mfni9BlVPoDnZisKrWRhTHxXdSifcwIpI8E5FhXKCVNpyG9E_91vcNuOFs3nq2bKEyzFPJp_ESJy7Fi1jYFAvNLw/s72-c/IMG-20191223-WA0032.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2019/12/libur-nataru-permintaan-pertamax-turbo.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2019/12/libur-nataru-permintaan-pertamax-turbo.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content