Senin, November 04, 2019
Penyerahan al Qur’an Braille dilakukan oleh Direktur Utama Mandiri Syariah Toni EB Subari kepada Endang Kurniawan, perwakilan penyandang disabilitas pada acara tasyakuran di Kantor Pusat Mandiri Syariah yang dihadiri oleh jajaran Direksi dan SEVP, DPS serta seluruh pegawai kantor pusat Mandiri Syariah. Foto : Dok. Mandiri Syariah


JAKARTA (CIREBON BRIBIN) - Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memaknai dan menyambut hari kelahiran, baik pribadi maupun perusahaan, salah satunya dengan terus memberikan kebaikan pada sekitar seperti yang dilakukan PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) dalam menyambut milad (ulang tahun) ke-20.


Demikian diungkapkan Direktur Utama Mandiri Syariah Toni EB Subari dalam prosesi penyerahan Al Quran Braille secara simbolis bagi penyandang disabilitas pada acara tasyakuran di Kantor Pusat Mandiri Syariah yang dihadiri oleh jajaran  Direksi dan SEVP, DPS serta seluruh pegawai kantor pusat Mandiri Syariah, Jumat 1 November 2019.


"Kami menggelar gerakan donasi 20 ribu Al Qur’an Braille dan program promo spesial untuk nasabah," ungkapnya.
 

Dalam kesempatan ini, Toni juga menyampaikan ucapan syukurnya atas pencapaian Mandiri Syariah sampai dengan saat ini yang mampu tumbuh melesat dengan kualitas yang terjaga baik.


Per September 2019 Mandiri Syariah mencatatkan laba bersih Rp872 miliar, naik 100,38 persen dibanding periode yang sama tahun lalu dan aset Mandiri Syariah mencapai angka Rp102,78 triliun sampai saat ini, dimana nilai aset di atas Rp100 triliun merupakan pencapaian tertinggi bank syariah di Indonesia.


“Untuk itu kami berterimakasih atas kepercayaan dan loyalitas seluruh stakeholders,” kata Toni EB Subari.


Sementara itu Direktur IT and Operation Mandiri Syariah Achmad Syafii menyampaikan untuk mengapresiasi nasabah, Mandiri Syariah menggelar program Gemilang Keberkahan berupa berbagai program promo yang berlaku selama bulan November dan Desember 2019.


“Program promo spesial ini kami berikan dalam bentuk pricing dan diskon menarik dalam produk pembiayaan, investasi, gaya hidup hingga beribadah,” kata Achmad Syafii.


Diantaranya untuk pembiayaan rumah (Griya Berkah), pembiayaan kendaraan (Kendaraan Berkah), pembiayaan pensiunan, mitraguna, gadai emas dan cicil emas.


"Ada Diskon dan harga spesial di berbagai merchant kekinian hingga diskon pulsa, top up Grab serta paket umroh spesial dengan harga menarik," katanya.


Pada kesempatan sama, Risk Management and Compliance Director Mandiri Syariah Putu Rahwidhiyasa menyampaikan sebagai ungkapan rasa syukur, selain pemberian al Qur'an braille, Mandiri Syariah juga  memberikan apresiasi 100 paket umrah bagi relawan kemanusiaan dan guru ngaji di seluruh pelosok tanah air.


“Kami berharap pemberian al Quran braille dan apresiasi umroh ini akan memudahkan saudara-saudara kita yang memiliki keterbatasan untuk membaca dan mempelajari al Qur’an dan menambah semangat dalam beribadah” pungksanya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar