Minggu, 26 Mei 2019

Minggu, Mei 26, 2019

Penyematan tanda petugas angkutan posko angkutan lebaran KA Tahun 2019

KEJAKSAN (Cirebon Bribin) - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 3 Cirebon melaksanakan gelar pasukan Angkutan Lebaran 2019, Minggu (26/5/2019).


VP Daop 3 Cirebon Tamsil Nurhamedi menjelaskan, apel gelar pasukan ini menandai hari pertama posko KAI dalam rangka melayani masyarakat yang mudik dan balik menggunakan moda angkutan kereta api.


"Pada musim Lebaran 2019, KAI menetapkan masa mudik Lebaran selama 22 hari yakni dari 26 Mei 2019 (H-10) hingga 16 Juni 2019 (H+10)," jelasanya.


Tamsil menuturkan, Daop 3 Cirebon menyiapkan tenaga keamanan angkutan Lebaran dari internal yakni Polsuska dan security sebanyak 368 personil, ditambah dengan tenaga eksternal dari TNI/Polri sebanyak 96 personil.


"Termasuk didalamnya ada 2 anjing pelacak (K-9) disiagakan untuk menjaga stasioner, parkir, dan jalur KA," tuturnya.


Ditambahkan Tamsil, guna memastikan keselamatan perjalanan KA, Daop 3 Cirebon juga melakukan peningkatan pengawasan di daerah-daerah rawan dan menyiagakan 12 tenaga daerah rawan ekstra dan alat material untuk siaga (AMUS) berupa batu balas/kricak, bantalan rel, pasir, menambah petugas penjaga pelintasan KA sebidang sebanyak 116 orang dan menambah petugas pemeriksa jalur sebanyak 46 orang serta tenaga flying gank disiagakan 24 jam apabila terjadi rinja (rintang jalan) atau KKA (kecelakaan kereta api).


Di samping itu, selama masa Angkutan Lebaran 2019 tersebut, seluruh pegawai KAI dimaksimalkan untuk membantu kelancaran pelayanan di stasiun-stasiun dan tidak diperkenankan mengambil cuti tahunan.


"KAI menyiapkan segala sumber daya demi melayani konsumen secara maksimal, tentunya diharapkan dengan maksimalnya persiapan KAI menyambut Angkutan Lebaran, seluruh proses perjalanan mudik maupun balik berjalan lancar tanpa kendala,"pungkasnya.(CB-003)