Rindi Ditemukan Tewas, Diduga Akibat Ngecas Handphone Sehabis Mandi

Ilustrasi mencharger handphone (Sumber: google).


MUNDU (Cirebon Bribin) – Rindi belia berusia 16 tahun yang tinggal di Desa Mundu Mesigit Blok Sinabe 01/04 Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon ditemukan tak bernyawa pada Sabtu 16 Maret 2019 sekitar pukul 09.00 WIB dengan posisi telungkup mengenakan kain sarung dan kaos oblong.
Wawan ayah korban menuturkan biasanya Rindi memakai kain sarung dan kaos oblong setelah mandi dan hal itulah yang diduga menjadi penyebab kematian putrinya, karena mengecas handphone dengan kondisi tangan masih basah setelah mandi.
“Rindi ditemukan pertama kali oleh neneknya, dan saat kejadian saya di Indramayu dan dapat kabar duka ini dari keluarga,” katanya kepada cirebonbribin.com di rumahnya, Senin (18/03/2019).
Wawan mengungkapkan setelah ditemukan terbujur kaku dengan posisi badan telungkup dengan posisi tangan memegang charger handpone, tangan Rindi mengalami luka bakar dan sempat dibawa ke Puskesmas Mundu akan tetapi nyawannya sudah tidak tertolong.
“Pihak kepolisian dan kepala desa menyarankan untuk otopsi, tapi kami sudah iklas karena tak ada hal janggal, kami meyakini ini murni kecelakaan,” ujarnya.
Nenek korban, Wasilah menjelaskan ketika melihat tubuh Rindi terbujur kaku dengan posisi tangan memegang charger, dia berinisiatif menarik tangan Rindi akan tetapi tangan nenek tua itu terpental karena masih merasakan arus listrik di tubuh cucunya.
“Kemudian saya keluar mematikan arus dari meteran listrik,” jelasnya sambil memperlihatkan bagian jarinya yang memar karena tersengat arus listrik dari tangan Rindi. (Didin Supirman/CB-001).

Informasi lainnya :

Nama

advertorial,2,artis,5,belanja,49,biografi,1,bisnis,23,budaya,3,cantik,1,cirebon,9,dprd kota cirebon,15,ek,6,ekb,2,ekbis,1378,event,162,fashion,3,feature,1,Formulir,3,galeri,26,handphone,1,hi,1,Hiburan,248,hotel,40,indramayu,1,info kota,702,Internasional,2,kesehatan,27,komunitas,38,kuliner,66,kuningan,3,loker,19,loker bidan,1,loker perawat,2,Lowongan Kerja 2015,1,majalengka,2,mudik 2018,9,olah raga,5,olahraga,5,otomotif,17,pendidikan,157,Politik,373,promo,118,Ragam,93,RS Permata Cirebon,1,sosok,1,Sport,6,teknologi,21,tips,1,we,6,wew,3,wewara,5303,wisata,12,
ltr
item
Cirebon Bribin: Rindi Ditemukan Tewas, Diduga Akibat Ngecas Handphone Sehabis Mandi
Rindi Ditemukan Tewas, Diduga Akibat Ngecas Handphone Sehabis Mandi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgAhIFEZZGUXpYefw3qUD7bhDIbShDOHcb0JQ7ddKcrTsKtgWdWHnjoJ7amZbP2S1qXqqr7dHQSwfJKNW5MV4AOV22EHC9ENP62FZSdhE7a0Kw1vjRa3WWQMYXOpjCC_4p-eqR14VEBkW8/s640/charger+handphone.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgAhIFEZZGUXpYefw3qUD7bhDIbShDOHcb0JQ7ddKcrTsKtgWdWHnjoJ7amZbP2S1qXqqr7dHQSwfJKNW5MV4AOV22EHC9ENP62FZSdhE7a0Kw1vjRa3WWQMYXOpjCC_4p-eqR14VEBkW8/s72-c/charger+handphone.jpg
Cirebon Bribin
https://www.cirebonbribin.com/2019/03/rindi-ditemukan-tewas-diduga-akibat.html
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/
https://www.cirebonbribin.com/2019/03/rindi-ditemukan-tewas-diduga-akibat.html
true
5751489680817262257
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU TOPIK ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content