Sabtu, Agustus 04, 2018

CIREBON-- PT. Kereta Api Indonesia (Persero) mengajak puluhan jurnalis ke Museum Kereta Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu 04 Agustus 2018.
Rombongan bertolak dari Stasiun Prujakan Kota Cirebon pada pukul 02.30 WIB dengan KA. Tawang Jaya dan tiba di Stasiun Semarang Poncol pukul 06.15 WIB.
Tempat yang pertama kali dikunjungi adalah Obyek Wisata Lawang Sewu kemudian dilanjutkan kunjungan ke Museum Kereta Ambarawa.
Selama mengunjungi Lawang Sewu, puluhan jurnalis mendapat wawasan tentang bangunan yang berusia lebih dari 100 tahun dengan banyak pintu di dalamnya.
Kemudian rombongan mengunjungi Museum Kereta Ambarawa dan disambut oleh pengelola yang menghadirkan doktor ahli sejarah yang menceritakan nilai historis Stasiun Ambarawa dan stasiun lainnya di Jawa.
Para jurnalis juga diajak berwisata dengan gerbong kereta tua dari Stasiun Ambarawa ke Stasiun Tuntang yang berjarak sekitar 20 menit dari Ambarawa.

0 comments:

Posting Komentar