Kamis, Desember 14, 2017


Dalam rangka kesiapan pengamanan pengamanan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat dan juga pemilihan Walikota Cirebon tahun 2018 mendatang. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Cirebon gelar apel pasukan satuan perlindungan masyarakat (Satlinmas) di Gelanggang Olahraga (Gor) Bima, Cirebon, Kamis (14/12).

Dalam apel pasukan Satlinmas ini, dihadiri oleh Walikota Cirebon Drs Nasrudin Azis, Wakapolres Cirebon Kompol Jarot Sungkowo, SH, S.ik, anggota Komisi Pemilihan Umum Kota Cirebon, Sanusi SH, MH dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Walikota Cirebon dalam sambutannya mengatakan, mulai hari ini seluruh anggota Satlinmas Kota Cirebon harus sudah menyiapkan mental diri untuk menjadi pelindung dan penjaga masyarakat. Sebagai mitra pemerintah dalam membantu menjaga keamanan dan ketertiban. Diharapkan juga seluruh angota Satlinmas dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

"Kami yakin, tanpa peran Satlinmas dan kerjasama dengan masyarakat. Apa yang di cita-citakan oleh pemerintah, baik pusat, Provinsi maupun Kota. Belum tentu bisa terlaksanakan dengan baik,"katanya dalam sambutan.

Walikota juga mengatakan, Satlinmas Kota Cirebon juga dapat dilibatkan secara aktif sebagai pengamanan tak langsung dalam pelaksanaan Pilkada Kota Cirebon dan Pilgub Jawa Barat tahun 2018 nanti.

"Selain bertugas menjaga keamanan. Saudara-saudara juga harus menjaga netralitas,"tambahnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar