Kamis, November 02, 2017

Usai bertandang ke Mako Polres Cirebon Kota, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI M Herindra dalam kunjungan kerjanya di Cirebon hari ini. Pangdan melanjutkan kunjungan ke Komplek Markas Batalyon Arhanudse-14 Kodam III/Siliwangi yang beralamat di Jalan Pilang Raya, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Kamis (2/11).

Dalam kesempatan ini, Pangdam menyempatkan diri bersilaturahmi dan melihat-lihat kawasan sekitar Markas Arhanudse-14 ini.

Selain itu juga, Pangdam III/ Siliwangi di dampingi Danrem 063/ SGJ Kol Inf Veri Sudijanto Sudin SIP, Dandim 0620/ Kab Cirebon Letkol Inf Irwan Budiana, Dandim 0614/ Kota Cirebon, Danyon Arhanudse-14 Letkol Arh Adhi Kurniawan, Kapolres Ciko AKBP Vivid Adi dan unsur Pejabat lainnya yang secara simbolis melakukan tebar benih ikan lele di kolam buatan untuk budidaya dan ternak lele.

Jumlahnya keseluruhan benih ikan lele yang disebar ada sekitar tiga puluh ribu ekor, dan disebar di empat kolam budidaya yang tersedia.

"Budidaya ternak ikan lele di kawasan Markas Arhanudse-14 ini dimaksudkan sebagai bentuk pemanfaatan lahan, sekaligus mempelopori dalam usaha perikanan,"jelas Pangdam.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar