Senin, Oktober 16, 2017


Berkaca pada kondisi luas lahan yang tersedia di Kota Cirebon sekarang ini, jelas bisa dikatakan tidak mungkin bagi setiap keluarga untuk dapat menanam pohon di halaman rumahnya.

Namun, keterbatasan lahan ini bukan berarti menjadi penghalang untuk kita memiliki pohon yang dapat menghijaukan rumah. Ada satu solusi yang cukup dapat membantu kita memiliki tanaman, tanpa harus membutuhkan lahan yang luas.

"Bonsai adalah solusi untuk penghijauan di lahan yang terbatas, tak bisa dipungkiri kini Cirebon atau di Kota lainnya tengah dihadapi pada masalah keterbatasan lahan untuk tanaman,"tutur Sapto Darsono, Ketua Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Pusat di Cirebon, Minggu (15/10).

Sapto menjelaskan, bonsai cukup ditanam dalam pot, dan bisa ditempatkan diluar maupun didalam rumah. Ini berarti, kita bisa memiliki pohon tanpa harus menyediakan lahan yang luas.

Namun untuk memasyarakatkan bonsai saat ini, menurutnya dirasa masih perlu waktu. Karena itu, PPBI melalui perpanjangan tangannya yakni PPBI cabang didaerah. Gencar mensosialisasikan gerakan satu rumah satu bonsai.

"Kita harapkan disetiap rumah minimal memiliki satu bonsai. Ini tantangan untuk PPBI, untuk bisa lebih memasyarakatkan bonsai di Indonesia,"ungkapnya.

Sapto menyebutkan, satu hal yang mungkin menjadi kendala bagi masyarakat untuk memiliki bonsai. Yakni, persepsi masyarakat yang menganggap bonsai itu mahal.

"Ini persepsi yang salah, padahal harga tanaman bonsai itu murah kok. Meskipun memang ada juga yang mahal,"pungkasnya.(CB-003)

0 comments:

Posting Komentar